HMPS PAI Gelar Acara Sarahsehan

HMPS PAI Gelar Acara Sarahsehan 

Dokumentasi LPM Tanpa Titik


Sabtu, 09 Oktober 2021 Himpunan Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam (HMPS PAI) mengadakan sarasehan PAI dengan tajuk membangun chemistry dalam satu ruangan di Aula IBN Tegal. Pra acara dimeriahkan oleh penampilan hadroh dari UKM Junudul Musthofa. Acara dimulai pukul 09.00 dengan pembukaan, sambutan-sambutan, ditambah pentas seni dari UKM teater Cebong dan UKM Bara musik, lalu penutup. Selanjutnya, barulah sarasehan dimulai dengan konsep non-formal. 

Acara dihadiri oleh dekan, pembina HMPS, perwakilan kelas PAI dari semester 1 sampai semester 7, perwakilan SEMA, DEMA, perwakilan FORSIMA sekaligus HMPS PAI dari UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto. Acara ini diketuai oleh M. Ikbal Sadilah.

Resi Agustin selaku pembina HMPS PAI mengapresiasi dan mendukung penuh kegiatan ini. Ia juga menyinggung makna diskusi dan mengajak agar mematuhi peraturan diskusi. Selain itu, ia menyampaikan beberapa poin diskusi. Diantaranya harus terbuka, demokratis, sopan, dan tidak emosional.

Ahmad Ghufron selaku dekan FITK mengharapkan diskusi HMPS PAI bisa berkembang. Bahkan jika memang perlu, membuat diskusi lanjutan dengan tema yang diambil dari beberapa Matakuliah. Ada diskusi Ilmu Hadis, Ulumul Qur'an dan seterusnya. Juga berharap acara sarasehan PAI berjalan lancar, dan bisa bermanfaat.

Dokumentasi LPM Tanpa Titik

Ketua HMPS PAI, Ziyaurrahman menyampaikan agar mahasiswa PAI mempunyai gebrakan yang inovatif dan baru serta lebih berkualitas di era globalisasi ini. Ia juga berharap HMPS PAI IBN mampu menjalin hubungan silaturahmi dengan skala nasional mengingat jaringan HMPS PAI yang telah tersebar di seluruh Indonesia.

Tak jauh berbeda dari harapan  Bahrudin perwakilan Universitas Islam Negeri Profesor K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto (UIN Saizu). Ia menginginkan acara ini dapat menjalin silaturahmi lebih erat lagi dan bisa saling tukar informasi kegiatan dan perkembangan PAI.

Acara berjalan lancar dan berlangsung khidmat, serta diakhiri dengan sesi foto bersama.


Penulis : Lutful Hakim

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama